Senin, 07 November 2011

E Commerce dan Perusahaan yang Menggunakannya

--KasPay--

Apakah KasPay?

KasPay adalah sistem pembayaran online dari PT DARTA MEDIA INDONESIA. Layanan transaksi ini dapat digunakan di Kaskus dan situs-situs lain yang berafiliasi dengan KasPay.
Seluruh proses transaksi KasPay dilakukan melalui transfer (Top Up), sehingga aman dari modus penipuan dan pemalsuan kartu kredit. Keamanan transaksi selalu dipastikan dengan konfirmasi melalui e-mail dan catatan transaksi.
Dengan KasPay, transaksi online semakin mudah, cepat dan aman tanpa perlu kartu kredit. Cukup dengan membuat account di KasPay, Anda langsung dapat bertransaksi sebagai pembeli atau penjual atau bahkan keduanya sekaligus.

BAGAIMANA CARA MENGGUNAKAN KasPay?
  1. Lakukan registrasi di www.KASPAY.com dan ikuti petunjuk yang ada.
  2. Setelah proses registrasi berhasil, cek e-mail Anda dan segera lakukan aktivasi.
  3. Login ke account KasPay Anda dan catat nomor rekening KasPay Anda untuk dapat digunakan saat proses TOP UP.
  4. Lakukan TOP UP [link] yaitu dengan transfer ke rekening KasPay untuk mengisi saldo Anda minimal Rp 50.000,- dan maksimal Rp 5.000.000,-
  5. TOP UP dapat dilakukan melalui BCA, SMS Banking Mandiri, atau dari bank lain.
  6. Anda dapat melakukan transaksi setelah TOP UP Anda diverifikasi oleh KasPay dan sesuai dengan nilai saldo yang Anda miliki.
  7. Anda akan menerima email konfirmasi berkaitan dengan transaksi yang telah Anda lakukan.
BERBELANJA DENGAN KASPAY
  1. Perhatikan harga barang/produk yang akan dibeli dan pastikan jumlah saldo Anda mencukupi untuk melakukan transaksi.
  2. Jika saldo Anda tidak mencukupi, silakan melakukan TOP UP terlebih dahulu.
  3. Pilih cara pembayaran dengan KasPay, lalu ikuti instruksi selanjutnya.
  4. KasPay akan melakukan verifikasi pembayaran dan mengirimkan e-mail konfirmasi pembayaran Anda.

MENJAGA KEAMANAN TRANSAKSI
  1. Lakukan login secara rutin untuk memastikan keamanan account Anda.
  2. Periksa catatan transaksi dan jumlah saldo setiap kali login dan setiap Anda selesai melakukan transaksi.
  3. Hubungi kami apabila ada kejanggalan pada catatan transaksi dan jumlah saldo.
  4. Jaga kerahasiaan password dan ubah password secara berkala.
  5. Perhatikan baik-baik setiap e-mail konfirmasi dari KasPay dan pastikan setiap detail transaksi telah sesuai.
  6. Hati-hati dalam melakukan pembelian. KasPay tidak bertanggung jawab atas kualitas, kerusakan dan pengiriman barang/produk yang diperjual belikan.

Sumber :